Surat Asy-Syu'ara' Ayat 161 - 170 dengan Tafsir dan Terjemahannya


Ayat 161

إِذْ قَالَ لَهُمْ أَخُوهُمْ لُوطٌ أَلَا تَتَّقُونَ

ketika saudara mereka, Luth, berkata kepada mereka: mengapa kamu tidak bertakwa?"

«إذ قال لهم أخوهم لوط ألا تتقون».

(Ketika saudara mereka, Luth, berkata kepada mereka, "Mengapa kalian tidak bertakwa?).

Ayat 162

إِنِّى لَكُمْ رَسُولٌ أَمِينٌ

Sesungguhnya aku adalah seorang rasul kepercayaan (yang diutus) kepadamu,

«إني لكم رسول أمين».

(Sesungguhnya aku adalah seorang Rasul kepercayaan yang diutus kepada kalian).

Ayat 163

فَٱتَّقُوا۟ ٱللَّهَ وَأَطِيعُونِ

maka bertakwalah kepada Allah dan taatlah kepadaku.

«فاتقوا الله وأطيعون».

(Maka bertakwalah kepada Allah dan taatlah kepadaku).

Ayat 164

وَمَآ أَسْـَٔلُكُمْ عَلَيْهِ مِنْ أَجْرٍ ۖ إِنْ أَجْرِىَ إِلَّا عَلَىٰ رَبِّ ٱلْعَٰلَمِينَ

Dan aku sekali-kali tidak minta upah kepadamu atas ajakan itu; upahku tidak lain hanyalah dari Tuhan semeta alam.

«وما أسألكم عليه من أجر إن» ما «أجري إلا على رب العالمين».

(Dan aku sekali-kali tidak minta upah kepada kalian atas ajakan itu, tidak lain) (upahku hanyalah dari Rabb semesta alam).

Ayat 165

أَتَأْتُونَ ٱلذُّكْرَانَ مِنَ ٱلْعَٰلَمِينَ

Mengapa kamu mendatangi jenis lelaki di antara manusia,

«أتأتون الذكران من العالمين» الناس.

(Mengapa kalian mendatangi jenis laki-laki di antara manusia?) melakukan homosex.

Ayat 166

وَتَذَرُونَ مَا خَلَقَ لَكُمْ رَبُّكُم مِّنْ أَزْوَٰجِكُم ۚ بَلْ أَنتُمْ قَوْمٌ عَادُونَ

dan kamu tinggalkan isteri-isteri yang dijadikan oleh Tuhanmu untukmu, bahkan kamu adalah orang-orang yang melampaui batas".

«وتذرون ما خلق لكم ربكم من أزواجكم» أي أقبالهن «بل أنتم قوم عادون» متجاوزون الحلال إلى الحرام.

(Dan kalian tinggalkan istri-istri yang dijadikan oleh Rabb kalian untuk kalian) yakni farji-farji mereka (bahkan kalian adalah orang-orang yang melampaui batas").

Ayat 167

قَالُوا۟ لَئِن لَّمْ تَنتَهِ يَٰلُوطُ لَتَكُونَنَّ مِنَ ٱلْمُخْرَجِينَ

Mereka menjawab: "Hai Luth, sesungguhnya jika kamu tidak berhenti, benar-benar kamu termasuk orang-orang yang diusir"

«قالوا لئن لم تنته يا لوط» عن إنكارك علينا «لتكونن من المخرجين» من بلدتنا.

(Mereka menjawab, "Hai Luth! Sesungguhnya jika kamu tidak berhenti) dari mengingkari perbuatan kami ini (benar-benar kamu termasuk orang-orang yang diusir") dari negeri kami ini.

Ayat 168

قَالَ إِنِّى لِعَمَلِكُم مِّنَ ٱلْقَالِينَ

Luth berkata: "Sesungguhnya aku sangat benci kepada perbuatanmu".

«قال» لوط «إني لعملكم من القالين» المبغضين.

(Berkata) Nabi Luth, ("Sesungguhnya aku sangat benci kepada perbuatan kalian) sangat membencinya.

Ayat 169

رَبِّ نَجِّنِى وَأَهْلِى مِمَّا يَعْمَلُونَ

(Luth berdoa): "Ya Tuhanku selamatkanlah aku beserta keluargaku dari (akibat) perbuatan yang mereka kerjakan".

«رب نجني وأهلي مما يعلمون» أي من عذابه.

(Ya Rabbku! Selamatkanlah aku beserta keluargaku dari akibat perbuatan yang mereka kerjakan") yakni dari azab yang akan menimpa mereka disebabkan perbuatan itu.

Ayat 170

فَنَجَّيْنَٰهُ وَأَهْلَهُۥٓ أَجْمَعِينَ

Lalu Kami selamatkan ia beserta keluarganya semua,

«فنجيناه وأهله أجمعين».

(Lalu Kami selamatkan ia beserta keluarganya semua).