Surat Al-Waqi’ah Ayat 41 - 50 dengan Terjemahannya


Ayat 41

وَأَصْحَٰبُ ٱلشِّمَالِ مَآ أَصْحَٰبُ ٱلشِّمَالِ

Dan golongan kiri, siapakah golongan kiri itu?

Ayat 42

فِى سَمُومٍ وَحَمِيمٍ

Dalam (siksaan) angin yang amat panas, dan air panas yang mendidih,

Ayat 43

وَظِلٍّ مِّن يَحْمُومٍ

dan dalam naungan asap yang hitam.

Ayat 44

لَّا بَارِدٍ وَلَا كَرِيمٍ

Tidak sejuk dan tidak menyenangkan.

Ayat 45

إِنَّهُمْ كَانُوا۟ قَبْلَ ذَٰلِكَ مُتْرَفِينَ

Sesungguhnya mereka sebelum itu hidup bermewahan.

Ayat 46

وَكَانُوا۟ يُصِرُّونَ عَلَى ٱلْحِنثِ ٱلْعَظِيمِ

Dan mereka terus-menerus mengerjakan dosa besar.

Ayat 47

وَكَانُوا۟ يَقُولُونَ أَئِذَا مِتْنَا وَكُنَّا تُرَابًا وَعِظَٰمًا أَءِنَّا لَمَبْعُوثُونَ

Dan mereka selalu mengatakan: "Apakah bila kami mati dan menjadi tanah dan tulang belulang, apakah sesungguhnya kami akan benar-benar dibangkitkan kembali?

Ayat 48

أَوَءَابَآؤُنَا ٱلْأَوَّلُونَ

apakah bapak-bapak kami yang terdahulu (juga)?"

Ayat 49

قُلْ إِنَّ ٱلْأَوَّلِينَ وَٱلْءَاخِرِينَ

Katakanlah: "Sesungguhnya orang-orang yang terdahulu dan orang-orang yang terkemudian,

Ayat 50

لَمَجْمُوعُونَ إِلَىٰ مِيقَٰتِ يَوْمٍ مَّعْلُومٍ

benar-benar akan dikumpulkan di waktu tertentu pada hari yang dikenal.